Kegiatan Pondok Ramadhan Sekolah Islam SHAFTA Surabaya

Kegiatan Pondok ramadhan Sekolah Islam SHAFTA Surabaya

Surabaya, 7 Maret 2025 – Sekolah Islam SHAFTA Surabaya kembali mengadakan program tahunan Pondok Ramadhan yang diisi dengan berbagai kegiatan keagamaan untuk menyambut bulan suci Ramadhan. Kegiatan yang dilaksanakan pada Kamis, 7 Maret 2025 ini bertujuan untuk mempersiapkan siswa secara spiritual dan praktis dalam menghadapi bulan puasa.

Pondok Ramadhan SHAFTA Surabaya tahun ini menghadirkan serangkaian kegiatan yang komprehensif untuk meningkatkan pemahaman dan pengamalan keagamaan para siswa. Beberapa kegiatan utama yang dilaksanakan meliputi: Kajian Kitab Min Nafahati Ramadhan, Praktik Sholat dan Wudhu, Baca Al-Quran, Sholat berjamaah

Sekolah Islam SHAFTA Surabaya berkomitmen untuk terus mengembangkan program-program keagamaan yang bermanfaat bagi pembentukan karakter islami para siswanya. Pondok Ramadhan menjadi salah satu program unggulan yang akan terus disempurnakan dari tahun ke tahun.

Ada beberapa kutipan dari kitab Min Nafahati Ramadhan yang dipelajari bersama Ustadz Abdul Wahid Al Faizin, M.SEI. dan Ustadzah Ida Mufida, L.C, M.A., diantaranya:

  • Bab “Datangnya Bulan Ramadhan Yang Penuh Berkah”
    Puasa Ramadhan disyariatkan pada bulan Sya’ban th 2 Hijriyah.
    Puasa Ramadhan adalah kewajiban yg (terakhir) disyariatkan setelah syariat sholat dan zakat, karena puasa merupakan kewajiban yang berat lantaran adanya larangan mengikuti hawa nafsu dan keinginan saat puasa. Sebagaiman pensyariatan ibadah yang lain, puasa disyariatkan secara bertahap, bukan diberikan sekaligus dengan waktu dan tata cara seperti yang kita kenal sekarang.
  • Puasa memiliki banyak kemanfaatan, diantaranya merupakan latihan pengendalian diri, dengan menahan hawa nafsu dan menata hati dalam ibadah puasa, spt sabar, keteguhan hati, menepati janji, kasih sayang, dan rasa empati.
    Puasa juga memiliki banyak manfaat dari segi kesehatan, di antaranya memperbaiki pencernaan, memperbaiki imunitas tubuh, detoksifikasi tubuh, dan regenerasi sel.
  • Puasa Hakiki ialah dengan benar-benar menahan utk tdk makan, tdk minum, tdk menuruti syahwat, meninggalkan keharaman-keharaman dan dosa-dosa, serta menjaga lisan dari berkata keji, kotor, ghibah, dan dusta, juga menjaga pandangan mata, menjaga pendengaran, serta menjaga segenap pergerakan seluruh anggota badan dan hati. Demikian agar kita mendapat rahasia-rahasia puasa yaitu dinaikkan derajat, dihapuskan segala kejelekan, menerima banyak anugerah-anugerah Allah, dan terbebas dari api neraka. Rasulullah bersabda :

    مَنْ لَمْ يَدَعْ قَوْلَ الزُّورِ وَالعَمَلَ بِهِ، فَلَيْسَ لِلَّهِ حَاجَةٌ فِي أَنْ يَدَعَ طَعَامَهُ وَشَرَابَهُ

    ‏”Barangsiapa yang tidak meninggalkan perkataan dan perbuatan yang haram, maka Allah tidak butuh dia meninggalkan makanan dan minuman.” (HR. Bukhari no. 1903).

   Baca Juga: Pondok Ramadhan SHAFTA

Rangkaian kegiatan Pondok Ramadhan ini ditutup dengan doa bersama yang dipimpin oleh ustadz sekolah islam SHAFTA , dengan harapan agar seluruh warga sekolah dapat menjalankan ibadah puasa dengan lancar dan mendapatkan keberkahan di bulan suci Ramadhan. Sekolah Islam SHAFTA Surabaya mengucapkan selamat menyambut bulan suci Ramadhan 1446 H kepada seluruh umat Islam. Semoga kita semua dapat meraih keutamaan dan keberkahan di bulan yang penuh rahmat ini.

yukk tonton video lengkapnya dibawah inii!!!

@shaftatv kegiatan pondok ramadhan hari-3 @SMA SHAFTA SURABAYA @SMP SHAFTA SURABAYA untuk membangun kesadaran dan keimanan di bulan suci ramadhan💚 Baca juga yukkk!!!! https://shafta.sch.id/pondok-ramadhan-sekolah-islam-shafta-surabaya/ #shaftatv #sekolahshafta #ramadhankareem #pondokramadhan #sekolahislamterbaik ♬ suara asli – SHAFTA


PPDB SMP-SMA SHAFTA 2025/2026

http://www.shafta.sch.id/ppdb

Nomor telepon 0811-32-177-00

Author

Latest Post