DOA BERSAMA UNTUK KESELAMATAN SURABAYA

Doa_Bersama

Dalam rangka menjaga keselamatan kota Surabaya, Dinas Pendidikan menggelar kegiatan doa bersama dengan perwakilan siswa SD/MI, SMP/Mts se –Surabaya di Gelora Tambak Sari Surabaya. Kegiatan doa ini dihadiri Walikota Surabaya, kepala Dinas pendidikan Kota Surabaya dan seluruh undangan dari SD hingga SMP. Minggu (19/10)

Sebelum memasuki lokasi, akses jalan menuju Gelora Tambaksari memngalami kemacetan panjang sejak di depan jalan Kusuma Bangsa hingga stadion. Tak urung menyebabkan jalan macet dan merambat pelan. Banyak yang mengeluh karena kondisi jalan tak kunjung terurai dan tempat parkir yang tidak memadai karena memakai badan jalan kiri kanan untuk parkir.

Walau macet di jalan, acara di dalam stadion tetap jalan terus, apalagi kedatangan orang nomor satu di Surabaya sampai turun dari mobil dan berjalan kaki menuju stadion karena terjebak macet. Setelah di dalam stadion,  Ibu walikota memberikan sambutan sambil berjalan mengelingi lapangan mendekati tribun dari sisi kanan panggung hingga menuju tribun sebelah kiri panggung. Dengan semangat Bu Risma mengingatkan pentingnya tidak membuly teman, belajar rajin, dan belajar merasakan panas seperti kondisi di Mekkah dan selalu berdoa untuk orang tua.

Acara dilanjutkan  dengan pengukuhan para tahfidz dan kegiatan mengaji bersama juz 1 hingga 29 dan sudah terbagi  menjadi beberapa sekolah. Pembacaan juz 30 dibaca bersama-sama seluruh undangan yang hadir di stadion dan dilanjutkan dengan doa bersama. Siswa SMP Shafta tak ketinggalan ikut acara dari awal hingga akhir acara. Walau mendapat tempat di dilapangan tidak menyurutkan semangat  doa bersama untuk keselamatan kota Surabaya.

Author

Latest Post